Selasa, 19 Juni 2012
6 komentar

Seorang Wanita Lansia Melahirkan 12 Bayi Cumi-Cumi

2:01:00 AM
 Seorang wanita asal Seoul, Korea Selatan, tiba-tiba saja merasakan ada sesuatu dibagian dalam mulutnya . Seperti dikutip dari Yahoo, wanita yang berumur 63 tahun ini merasakan nyeri yang tajam, Ia mendeskripsikan bahwa seperti ada organisme yang menyerupai serangga di mulutnya. Hal ini dirasakannya seusai menyantap calamari (hidangan cumi-cumi).Melalui Bio-Tech dijelaskan, setelah diperiksa, seorang dokter mengatakan bahwa ia telah mnemukan 12 bayi cumi-cumi (baby cephalopods) dari mulut wanita tua itu. Dokter itu juga menjelaskan bahwa apa yang muncul dari mulut wanita itu adalah small pods (kelopak kecil), yang terlindungi di dalam material mirip semen (benih mani) untuk membuatnya menempel. Di dalam pods tersebut, terdapat ejaculatory apparatus dan sperma. Ejakulatori itu mengeluarkan sperma dengan cukup kuat.
Akibat rasa nyeri yang dirasakan ini, wanita ini harus dirawat dirumah sakit. Para dokter terkejut menemukan cumi bayi melekat di mulut, dalam masa perawatan sang dokter berusaha mengeluarkan serta memindahkan bayi cumi dari bagian gusi, lidah dan pipi wanita tersebut. Setelah memindahkan semua bayi-bayi cumi itu, dokter hanya bisa menjelaskan bahwa penyakit ini diidentifikasi sebagai squid spermatophores. Menurut Science 2.0, spermatophore dikatakan serupa dengan satu cangkir semen (air mani)

Peristiwa yang jarang terjadi ini dibuat dalam sebuah makalah ilmiah dari National Centre for Biotechnology Information di Bethesda, Maryland. Dalam makalah tersebut diungkapkan, “wanita itu tidak menelan sebagian porsi (cumi-cumi), tetapi memuntahkannya dengan segera. (Sebab), ia mengeluhkan sensasi penusukan dan asing di rongga mulutnya.”



6 komentar :

  1. Itulah sebab dari makan makanan yang tidak dimasak dahulu. Dianggapnya dengan tidak dimasak, nutrisinya akan lebih tinggi dan murni. Padahal malah membahayakan.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Makanya dari itu makanan yang sehat seharusnya harus dimasak dengan matang,jadi kita terhindar dari hal yang membahayakan.

      Hapus
  2. lgian si Nenek ada2 ja kan cumi mentah2...
    tes ilmu gtu? hahahha

    BalasHapus
    Balasan
    1. wah maklumlah mau gmana lagi udah kelaparan kali si nenek

      Hapus
  3. ew. padahal ane pengen juga nyoba cumi dan gurita mentah. liat di tipi2 kok kayaknya seru makannya. =.='

    BalasHapus
    Balasan
    1. weits jgn salah cumi sekarang beda dengan cumi dulu, sekarang seram klo mau makannya

      Hapus

 
Toggle Footer
Top